oleh

Ojol Hadang Pemotor di Duren Sawit, Buka Jaket Ternyata Polisi

Jakarta – Seorang pria berjaket ojek online (ojol) menghadang pemotor di Duren Sawit. Video ini heboh karena saat jaket ojolnya dibuka ternyata dia seorang polisi.

Videonya pun viral ramai diperbincangkan di media sosial menunjukkan seorang polisi menyamar jadi driver ojol. Disebutkan polisi tersebut memberhentikan pemotor yang ugal-ugalan.

“karena ugal-ugalan dan melakukan pelanggaran,” ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Hery Purnomo saat dikonfirmasi WarungJurnalis, Rabu (19/2).

Dalam video yang diperoleh Warungjurnalis.com, tampak seseorang mengenakan atribut ojol, jaket lengkap dengan helmnya, memberhentikan seorang pengendara motor. Disebutkan lokasinya di Duren Sawit, Jakarta Timur.

Si pengendara motor tersebut awalnya tak mau berhenti dan mencoba kabur. Namun, sejurus kemudian, si ‘driver ojol’ ini melepas jaketnya dan dia mengenakan seragam polisi. (Adm/Tri AL)

Komentar

Berita Lainnya